Selasa, 26 April 2016

Bekerja Di waktu luang

Bekerja sambil belajar

Bekerja sambil belajar di Australia dapat membantu melengkapi studi dan pengalaman hidup Anda. Ada beberapa alasan mengapa Anda mungkin ingin melakukan pekerjaan paruh waktu selama belajar di Australia, seperti membantu dengan biaya hidup dan mendapatkan pengalaman kerja di bidang studi Anda.
Kebanyakan visa pelajar mengizinkan Anda untuk bekerja sampai 40 jam setiap dua minggu saat program studi Anda sedang berlangsung, dan jam tak terbatas selama libur kuliah resmi, tapi sebelum Anda melakukan pekerjaan yang dibayar Anda perlu memastikan bahwa visa Anda memungkinkan Anda untuk bekerja. Ketahui lebih lanjut di situs web Departemen Imigrasi dan Kewarganegaraan(opens in a new window).

Pekerjaan yang dibayar

Australia memiliki berbagai jenis industri dan banyak yang memiliki peluang pekerjaan paruh waktu, seperti:
  • Ritel, misalnya - supermarket, department store dan toko pakaian
  • Makanan misalnya - kafe, bar dan restoran
  • Pariwisata misalnya - hotel dan motel
  • Agrikultur misalnya - pertanian dan memetik buah
  • Penjualan dan telemarketing
  • Tugas administrasi atau juru tulis
  • Bimbingan belajar
Jika Anda telah memiliki kualifikasi dan/atau pengalaman kerja profesional, Anda mungkin bisa mendapatkan pekerjaan kasual atau paruh waktu di bidang Anda.

Program magang

Program magang (ada yang dibayar ada yang tidak) dapat menjadi cara yang bagus untuk mengenal dunia profesional, industri keuangan dan kreatif. Pelajari lebih lanjut tentang cara mendapatkan magang di halaman Magang dalam bagian Sistem Pendidikan di situs web ini.

Menjadi relawan

Terdapat banyak organisasi amal dan organisasi non pemerintah (LSM) di Australia dan mereka selalu membutuhkan sukarelawan untuk membantu. Ini dapat menjadi cara yang bagus untuk bertemu teman, mendapatkan pengalaman kerja dan memberi sumbangsih kepada masyarakat. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang pekerjaan relawan mulailah pencarian Anda di http://www.govolunteer.com.au/

Hak-hak Anda

Setiap orang yang bekerja di Australia, termasuk siswa internasional atau yang memegang visa bekerja saat liburan (working holiday maker visa), memiliki hak-hak dasar di tempat kerja. Hak-hak ini melindungi hak atas:
  • Upah minimum
  • Penolakan terhadap pemecatan yang tidak adil (jika Anda dipecat dari pekerjaan)
  • Waktu jeda dan istirahat
  • Lingkungan kerja yang sehat dan aman
Sebagian besar perusahaan di Australia tercakup oleh 'award', yang menetapkan upah minimum dan ketentuan dalam bidang pekerjaan atau industri tertentu. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang hak-hak pekerjaan Anda kunjungi situs web Fair Work dari Pemerintah Australia.
Anda juga harus mendapatkan nomor wajib pajak untuk bekerja di Australia. Anda harus memberikan nomor wajib pajak Anda kepada perusahaan tempat Anda bekerja agar tidak membayar tarif pajak tertinggi. Kunjungi situs web kantor pajak Australia: Australian Taxation Office untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang cara mendapatkan nomor wajib pajak, serta informasi tentang membayar pajak di Australia.

Mendapatkan Pekerjaan

Ada banyak cara untuk menemukan pekerjaan yang cocok untuk Anda antara lain:
  • Dari koran dan situs kerja daring
  • Beberapa lembaga pendidikan menyediakan papan pengumuman pekerjaan di kampus dan secara daring. Hubungi staf dukungan siswa internasional di lembaga pendidikan Anda untuk mengetahui pilihan apa yang ditawarkan lembaga pendidikan Anda.
  • Daftarkan keterangan diri Anda di perusahaan perekrutan. Banyak dari mereka yang dapat membantu menempatkan orang dalam pekerjaan paruh waktu atau jangka pendek.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar